SELAMAT! ARJUTO BAND SMKN 1 KEDAWUNG JUARA 1 SRAGEN UMKM TALENT HUNT 2023
Kedawung – Gebyar UMKM yang digelar Pemkab Sragen untuk pertama kalinya diadakan di halaman Kantor Kecamatan Kedawung, pada hari Sabtu tanggal 11 November 2023. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bupati Sragen, dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati. Rencananya Gebyar UMKM ini akan dilaksanakan rutin setiap akhir pekan dengan lokasi berbeda. Melalui kegiatan ini, diharapkan para pelaku usaha dapat memaksimalkan pemasaran produknya kepada masyarakat luas. Sehingga dapat meningkatkan penjualan dan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi UMKM di Sragen.
Selain gebyar UMKM yang diikuti oleh setiap kecamatan di Sragen, pada gebyar UMKM ini juga dimeriahkan dengan Lomba Mewarnai Tingkat SD Kelas 1-2, Lomba Talent Hunt (Band, Nyanyi, Tari), Lomba menghias tumpeng antar Kecamatan, Pengukuhan Paguyuban UMKM, Penyerahan Sertifikat Halal dan Bazar UMKM.
Siswa-siswi SMKN 1 Kedawung Sragen ikut memeriahkan Lomba Talent Hunt dengan mengirim tim tari, solo vokal, dan band. Acara dimulai dari siang hari, dan pengumuman pemenang disampaikan pada malam harinya. Pada kesempatan ini, Arjuto Band yang beranggotakan Abilkhal, Mareno, Muhammad Yuda, dan Aziz Nur Afrizal berhasil menyabet juara pertama. Kedepannya, hal ini dapat menjadi penyemangat Arjuto Band dalam berkreasi dalam bermusik.